DR. H. Fauzi Bahar, M. Si Dt. Nan Sati, Wako Padang dua periode mendapatkan anugrah PIN emas saat peringatan Hari Jadi Kota Padang ke 352tahun. Secara langsung pin tersebut disematkan oleh Gubernur Sumbar. @rie Sutan Malin Mudo


Padang, Kupaspost.com- Pada momen Hari Jadi Kota Padang yang ke-352 tahun 2021 yang jatuh pada Sabtu, 7 Aguatus 2021 ini, momen yang bersejarah dan sangat luar biasa bagi Dr. H. Fauzi Bahar, Dt. Nan Sati  sebagai salah seorang tokoh penerima penghargaan dari Pemko Padang.

Pasalnya, selama 10 tahun ia yang menyematkan PIN emas tersebut kepada tokoh masyarakat Kota Padang, Namun tahun 2021 ini ia (Fauzi_red) mendapatkan kehormatan disematkan PIN emas secara langsung oleh Gubernur Sumbar H. Mahyeldi

Saat diwawancara oleh media ini, Walikota Padang Dua periode ini mengatakan, alhamdulillah, penghargaan yang kita berikan kepada 10 tokoh ini merupakan bentuk apresiasi Pemko Padang atas dedikasi dan atensi yang sangat baik di berbagai bidang sejauh ini. 

Penghargaan ini sebagai wujud sinergisitas para tokoh dan memiliki peranan yang kuat ikut membantu kemajuan pembangunan Kota Padang secara bersama-sama, terutama dimasa pandemi ini, ungkap Fauzi Bahar usai menerima penghargaan.

Rasanya sudah sesuai tupoksi dan klop posisi penghargaan dibidang kemasyarakatan disematkan pada diri Fauzi Bahar. Ya, setelah habis jabatannya sebagai walikota Padangpun ia tetap mendedikasikan diri, sharing knowledgenya kepada semua elemen masyarakat.

Banyak hal perjuangan beliau bagaimana warga masyarakat Kota Padang bisa damai, sejahteraan, rukun dan makmur. Sebagai bukti kongkritnya, keberhasilan perjuangan Fauzi Bahar dalam memperjungankan tegaknya ABS-SBK di Sumbar (Padang), perihal SKB 3 mentri sampai dikabulkan oleh Mahkamah Konstituasi.

Fauzi Bahar berharap, anugrah ini merupakan dedikasi diri saya bagi masyarakat Padang. Semoga, perjuangan demi kesejahteraan warga dan kemajuan kota yang kita cintai ini hingga masa-masa mendatang selalu dalam lindungan dan atas ridhonya," imbuh pencetus Pesantren Ramadhan ini, Sabtu (7/8/2021) siang.

Walikota Padang Dua periode menambahkan, rasa syukur atas penghargaan pin emas yang saya terima. Meski demikian, ini langkah masih baru untuk berbuat sedikit bagi Kota Padang.

"Saya tak menyangka menerima pin emas ini. Untuk itu atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Pemko Padang dan juga DPRD Kota Padang yang telah mempercayakan saya menerima penghargaan ini," ungkapnya.

Terkait penghargaan di bidang Kemasyarakatan yang ia terima, purnawirawan TNI AL itu juga mengaku meski tak lagi menjabat sebagai kepala daerah, ia tetap terus berupaya memberikan yang terbaik dan mendedikasikan diri bagi warga dan Kota Padang. 

"Alhamdulillah saya saat ini masih aktif baik di berbagai organisasi kemasyarakatan, alumni sekolah dan perguruan tinggi, serta di dunia olahraga dan lainnya," pungkas Datuak Nan Sati.

Adapun nama-nama dari 10 tokoh yang menerima penghargaan itu diantaranya adalah Fauzi Bahar (mantan Wali Kota Padang 2004-2014). Penghargaan yang ia terima ialah di bidang Kemasyarakatan.

Selanjutnya ada Japeri Jarab meraih penghargaan di bidang Keagamaan, disusul Erianto di bidang Penggerak UMKM dan Edy Utama di bidang Kebudayaan. Selanjutnya Syamsul Bahri untuk bidang Sosial dan Wanda Leksmana menerima penghargaan di bidang Pemerhati Pemenuhan Hak-Hak Anak. 

Selain itu juga ada Yaldi Chaniago meraih penghargaan di bidang Kepemudaan. Lalu Andreas Sofiandi bidang Kemanusiaan serta Syaifuddin Islami bidang Lingkungan Hidup serta Fauziah Zainin untuk bidang Pendidikan. (Hr1)

 
Top