Evi Yandri Rajo Budiman, Sekretaris DPD Partai Gerindra Sumbar yang juga Anggota DPRD Sumbar memantau pelaksanaan vaksinasi aksi nyata Partai Gerindra, Rabu (1/9/10/2021). @rie Sutan Malin Mudo


Padang, Kupaspost.com- Partai Gerindra Dewan Pimpinan Daerah Propinsi Sumatera Barat mengadakan Vaksinasi bagi maayarakat umum. Tak tanggung, Vaksinasi dilakukan dari tanggal 1 sampai 7 September 2021. Mengingat Kota Padang dan Sumbar secara umumnya masih dalam masa PPKM level 4.

Vaksinasi ini salah satu menyehatkan anak bangsa dan yang utamanya ialah upaya memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 di Ranah Minang sampai saat ini belum melandai, sekaligus akselarasi percepatan enyahnya Covid-19 ini.

Saat pembukaan Vaksin dihari pertama, Rabu (1/9/2021) yang dibuka oleh Sekretaris EVi Yandri Rajo Budiman mewakili Ketua DPD Andre Risiade dan didampingi Bendahara Gun Sugiarto, di Sekretrariat DPD Gerindra Sumbar, Jalan Kapuas No. 7 Komplek Gor Haji Agussalim Kota Padang. 

Disampaikan Evi, hampir 200 peserta dihari pertama dan dilakukan serentak di seluruh DPC se-Sumbar. 

Juga sebagai bentuk aksi nyata, Partai Gerindra hadir ditengah masyarakat dalam rangka upaya mencegah penyebaran Covid-19 dengan memberikan imun sistem atau herd imunity massyarakat, beber ERB kepada awak media.

" Kami di Gerindra menargetkan limapuluh ribu peserta vaksin dan gratis. Bagi masyarakat umum cukup membawa fotokopi KTP saja," ujar Evi Yandri yang juga anggota DPRD Sumbar sembari mengajak.

Kami di Gerindra, ujar ERB melanjutkan, menargetkan limapuluh ribu vaksinasi. Jadi, kepada masyarakat dihimbau untuk komitmen dan melaksanakan program pemerintah dalam hal vaksinasi ini, tujuannya agar cepat terputusnya penyebaran Covid-19 ini, pungkasnya.

Untuk itu, Gerindra hadir ditengah-tengah masyarakat agar mereka yang sudah divaksin memberikan kekebalan sistem imunnya atau herd imunity, seingga masyarakat terjamin bagi kesehatan tubuhnya.

" Kami mengajak, bagi yang belum divaksin, ayo datang ke Kantor Gerindra. Sebab, vaksin ini dapat membetengi dirinya dari segala virus yang ada," ajak Evi Yandri RJB. (Hr1)

 
Top